Minggu, 26 April 2015

Walkthrough FIST OF THE NORTH STAR (PS1)


Prologue 

Ledakan nuklir dan pemanasan global telah menghancurkan bumi. Air dan makanan sangat langka. Kehidupan sosial hancur, tidak ada lagi hukum atau aturan. Gerombolan geng merajalela. Kejam dan gila. 

Di zaman edan ini, Hokuto Shinken atau Tinju Bintang Utara menjadi tumpuan harapan manusia yang tersisa. Hokuto Shinken adalah ilmu yang memanfaatkan titik-titik energi rahasia dalam tubuh manusia. Pewaris ilmu ini bisa mengobati penyakit, mengontrol rasa sakit atau meledakkan tubuh manusia dengan berbagai cara dengan kombinasi pukulannya. Hanya 1 orang dalam setiap generasi yang bisa mengusai inti ilmu ini. Siapakah? 

Selama berabad-abad Bintang Utara atau Bintang Biduk sudah menjadi sahabat manusia. Sinar terangnya adalah pe-tunjuk jalan sekaligus simbol harapan bagi para pengelana. 

Kenshiro 

Tujuh bekas luka di dadanya menggam-barkan posisi Bintang Utara di langit. Apakah Kenshiro bakal mem-buktikan takdirnya se-bagai pewaris ilmu legendaris? Kamu yang tentukan! 

Kursus Kilat Menjadi Tinju Utara dalam Legenda 

Basic Skill No.1 Counter vs Pengeroyok 
Melawan begundal-begundal memang cukup merepotkan. Pemain sering mendapat damage cukup besar bila dikepung dari segala arah. Biar enggak mati konyol, begini nih cara menghadapinya : Pada saat lawan akan mengeluarkan serangan, badannya akan bersinar. Inilah counter paling efektif dalam game ini. Bila seranganmu mengenai mereka pada saat yang singkat itu, maka mereka pasti langsung tewas, tidak peduli berapa banyak sisa power mereka. 

Basic Skill No. 2 Melawan Boss 
Jurus No. 1 tadi juga efektif saat melawan boss. Bila counter dilakukan pada boss (saat badannya bersinar) akan tampil layar perintah untuk mengeluarkan combo Tinju Bintang Utara. Ikuti petunjuk dengan dengan tombol X, O, Kotak, Segitiga dan saksikan keampuhannya. Ada gunanya juga kalau bisa menghapal rangkaian tinju itu. Tentu saja untuk menghentikan masing-masing karakter, ada rangkaian tinju yang berbeda, tapi bisa kamu hapalkan juga. Pada stage lanjut, ada pula perintah yang terus berputar sampai menjelang gilirannya. Tekan tombol dengan runtut dan tenang.. 

Basic Skill No. 3 Incar Musuh Merah 
Kalau melihat musuh yang berwarna merah, ambil inisiatif menyerangnya. Bila musuh merah kena hit, semua musuh lain disekitarnya ikut hancur, power-mu dipulihkan, dan ada bonus dialog. Ini disebut Real Time Abeshi System. Setelah menyelesaikan semua stage ada bonus mode "The Abeshi". Di sini tanpa timing pun Tinju Bintang Utara akan keluar sehingga kamu bisa berlatih sepuasnya. Cobain deh.

Basic Skill No. 4 Menyerobot dengan Guard 
Game ini agak "aneh", perintah untuk guard sama dengan perintah untuk menyerang. Kalau tidak sedang bersentuhan dengan serangan musuh, otomatis karaktermu tidak akan guard. Jadi sulit untuk memasang pertahanan dari serangan tunggal. Trik untuk
menghadapi ini adalah mengeluarkan se-rangan berantai (tekan Kotak dan X) sehing-ga bisa berubah menjadi guard di tengah-tengah. Tapi ingat, kamu hanya bisa guard ke depan, jadi jangan sesekali membelakangi lawan yang punya pukulan berantai.

Basic Skill 5 Jangan Guard Terus Menerus 
Terlalu banyak menggunakan guard bisa malah meng-hilangkan pertahananmu. Per-hatikan gauge kecil berwarna ungu di bawah gauge power. Sambil guard atau menyerang lawan, warna ungu bisa meningkat. Bila warna ungu itu sudah memenuhi gauge, karakter jadi tidak bisa bergerak. Untuk mengatasinya, selain me-nyerang, lari juga boleh, atau ambil posisi di luar jangkauan musuh untuk mengembalikan suhu tubuh supaya gauge kecil pulih.

Basic Skil No. 6 Jurus Terkuat, Dash Kick 
Kalau mau aman dan musuh pada terkapar, keluarkan tendangan melompat. Sambil melompat (tombol O) atau berlari, tekan Kotak dan X.

Penentuan Raja Tinju Sejati 

Game ini mempunyai 3 Mode Permainan. Sesuai urutan di layar, yaitu Story Mode (Legenda Penyelamat Dunia), Dialogue Mode (Theater Akhir Abad), dan Versus Mode (Penentuan Raja Tinju).

Biar sreg kita mulai dari Versus Mode saja sekalian ngenalin tokoh-tokoh penting game ini. Juga supaya kamu tahu mesti gimana mainin Story Mode kalau mau menampilkan mereka.

Kenshiro
Penyelamat yang Dinantikan 

Kenshiro adalah bungsu dari 4 saudara seperguruan yang mempelajari tinju bintang utara, tapi bakat dan sifatnya yang mulia membuatnya dipilih oleh guru mereka sebagai pewaris.

Syarat menampilkan Kenshiro: tamat Bab 1 Story Mode. Pemain pasti paling terbiasa menggunakan tokoh utama Story Mode ini. Jurus Seratus Tendangan bisa dikeluarkan dengan Kotak + X, tapi lawan yang jago bisa memotongnya dengan guard, apalagi kalau lawan lincah seperti Rei.

Jurus ampuh: Tombol arah + Kotak + X.

Rei 
Angsa Selatan 

Bertempur demi adik dan wanita yang dicintainya. Rei mempunyai jurus yang pa-ling indah dari 108 gaya Tinju Bintang Selatan.

Syarat: mengalahkan Kenshiro atau sebaliknya tanpa continue di Bab 3 Story Mode. Jurus Rei yang seperti tarian di udara harus tepat pemilihan posisi dan waktunya. Repot. Tapi tendangan dan serangan memutarnya bisa juga membuat banyak damage.

Jurus ampuh: Lari + Kotak + X.

Sauzer 
Bintang Kutub 

Si burung Phoenix ini adalah raja Enam Tinju Bintang Selatan.

Syarat: menang tanpa continue saat Ken vs Sauzer di Bab 6. Sauzer tidak punya serangan tunggal yang ampuh, tapi ia sangat unggul dari segi kecepatan lari dan serangan berantai.

Jurus ampuh: Lari + Kotak + X.


Amiba 

Berambisi untuk menguasi ilmu totok jari aliran Bintang Utara, sampai-sampai wajahnya pun diubah menjadi seperti Toki.

Syarat: menang tanpa continue saat battle ke-2 Ken vs Amiba di Bab 4. Berbeda dengan karya asli, penyontek ini punya ilmu lumayan. Mengenal 2 jenis ilmu (Tinju Utara & Selatan), bentuk serangannya bisa berubah saat meloncat di tengah udara. Jangkauan panjang.

Jurus ampuh: Jump + Kotak + X.

Hart

Tidak hebat, tapi semakin kuat bila melihat darah sendiri.

Syarat: menang tanpa continue saat Ken vs Hart di Bab1. Kaki tangannya pendek, jadi jurus andalannya adalah dengan sodokan kepala dan menabrakkan badan. Serangan balasannya (Kotak + X) juga lumayan. Andalannya adalah speed.

Jurus ampuh: Lari + Kotak + X.

Toki 
Kekuatan Penyembuh 

Kakak seperguruan ke-2 Kenshiro. Ilmu Toki sangat tinggi tapi badannya lemah karena sakit. Padahal untuk urusan menyembuhkan penyakit orang lain, Toki lebih jago dari pada Kenshiro.

Syarat: menang tanpa continue saat battle ke-2 Toki vs Rao di Bab 7. Punch kurang leluasa, tapi serangan balasannya kuat dan keren. Mainin Toki harus bisa baca timing serangan lawan, jadi hanya untuk yang sudah jago saja. Jaga tingkat sampai guard gauge terisi penuh dengan mencuri waktu.

Jurus ampuh: Kotak + X.

Jagi

Jagi menyimpan dendam pada Kenshiro karena bekas luka di mukanya. Sebetulnya ia adalah kakak seperguruan Kenshiro.

Syarat: menang tanpa continue saat battle ke-2 Ken vs Jagi di Bab 3. Karena mempunyai senapan, Jagi unggul kalau dari jarak jauh. Bisa juga dengan tombol arah + Kotak + X.

Jurus ampuh: Dari jarak jauh tekan Kotak.

Fudo

Syarat: me-nang tanpa continue saat battle ke-2 Ken vs Fudo di Bab 7. Badan besar membuat-nya mudah menekan lawan. Speed juga bagus. Baik serangan tunggal setelah melompat atau serangan berantai sama-sama oke.

Jurus ampuh; Kotak + X

Shin 
Satu tipe dengan Ken 

Pewaris ilmu Tinju Bintang Selatan/Nanto Seiken. Sebetulnya ia adalah pasangan sejati Tinju Utara tapi gara-gara menginginkan kekasih Ken, Shin menjadi karakter jahat.

Syarat: menang tanpa continue saat Ken vs Shin di Bab 1 Story Mode. Dibandingkan Kenshiro, jurus tombol arah+Kotak+X milik Shin lebih lambat. Shin lebih jago untuk tendangan terbang/sambil berlari. Ia juga mempunyai serangan tunggal yang komplit.

Jurus ampuh: Kotak + X.

Yuda 
si Bangau Merah 

Lahir di bawah naungan bintang pengkhianat (sial bener sih!) sekaligus penyebab kekacauan di antara kelompok Bintang Selatan.

Syarat: menang tanpa continue saat Rei vs Yuda di Bab 5. Coba juga menekan punch atau kick saat sedang meloncat. Yuda bisa menghasilkan hit beruntun.

Jurus ampuh: Kotak + X.

Wiggler 

Penguasa benteng Kasandra yang menawan Toki.

Syarat: menang tanpa continue saat Ken vs Wiggler di Bab 4. Cambuk, tubrukan dan sodokan kepala (saat lawan kick) adalah andalan Wiggler. Variasi ilmunya minim, tapi asal bisa mencegah lawan mendekat, kamu pasti menang. Powernya besar.

Jurus ampuh: Tombol arah +Kotak + X.

Rao 
Saudara Sulung Kenshiro 

Bercita-cita untuk menyatukan seluruh dunia dengan kekuatannya. Demi mendapat ilmu tertinggi di aliran Tinju Bintang Utara Rao sampai hati membunuh wanita yang dicintainya.

Syarat: menang tanpa continue 2 kali, saat Ken vs Rao dan Ken vs Toki di Bab 5. Rao adalah boss terakhir, jadi jurusnya yang sederhana juga oke. Manfaatkan jangkau-annya dengan tombol X satu kali (ia akan menendang 2 kali). Serangan balasannya Rao juga destruktif. Tapi yang paling oke memang serangan kombinasinya.

Jurus ampuh: tombol arah + Kotak + X.

STORY MODE 
Dramatic Figthing 

Ada 7 bab cerita di Story Mode. Enggak salah kalau game ini disebut Dramatic Figthing. Setiap babak punya cerita yang dramatis. Sebelum tarung, Kenshiro dan lawan-lawannya hampir selalu melancarkan perang urat syaraf, saling menteror. Apalagi kalau Kenshiro ketemu musuh lama, "Aku bukan Kenshiro yang dulu lagi."

Seperti saat berhadapan dengan Wiggler si raksasa di Bab 4. "Jangan kuatir, makam pun sudah aku siapkan buat kamu," kata Wiggler. Di luar dugaan Kenshiro tidak marah, malah nanyaiin ukuran makam. "Loh, emang kenapa?" cetus Wiggler. Dengan pe-de jagoan kita menjelaskan "Soalnya kamu yang bakal masuk ke makam itu."

Selain setori, tentu saja guide berikut akan mencakup acara berantemnya juga. Setelah mengenal basic skill dan gaya lawan di bagian awal tulisan ini, masih ada beberapa babak tarung yang perlu perhatian khusus. Ada babak rahasia yang diperoleh kalau menang dengan prestasi tertentu.

LEGENDA PENYELAMAT DUNIA 

Bab I Kedatangan Penyelamat Dunia 

Setelah mengalahkan geng Jid, Kenshiro yang pingsan karena kekurangan air dipenjara oleh penduduk desa yang mencurigainya sebagai anggota geng. Dalam situ ia berkenalan dengan Pat dan anak perempuan bernama Rin. Konon Rin tidak bisa bicara gara-gara shock melihat saudara-saudaranya dibunuh di depan mata. Kenshiro menyembuhkannya dengan ilmu Tinju Bintang Utara. Pada saat itu tiba-tiba penduduk diserang sisa geng Jid. Rin harus ikut bertarung. Merasa tidak akan selamat, Rin memberikan kunci penjara pada Ken supaya bisa melarikan diri. Tentu saja Kenshiro justru keluar melawan geng itu.

Ketika Kenshiro mengeluarkan ilmunya, orang tua di sana segera mengenalinya. "Hokuto Shinken, ilmu dari Tiongkok 5000 tahun yang lalu!" serunya. Sadar kehadirannya akan selalu memancing lawan, Kenshiro meninggalkan desa Rin, dengan diiringi Pat.

Di tempat lain Spade dan anggota gengnya hendak merampas sekantung benih padi dari seorang kakek. Melihat si kakek memohon-mohon. "Kami harus menanam benih ini agar ada harapan untuk hari esok," Kenshiro pun turun tangan. Setelah mengalahkan Spade, Kenshiro hendak membereskan kelompok ini sampai tuntas. Ia mendatangi kelompok pimpinan King yang jahat ini di markasnya di kota Cross. Boss pertama yang ditemuinya adalah si perut gendut Hart. "Babi cerewet," komentar Ken tentang Hart. Tapi Hart bukan lawan biasa. "Tinjumu tidak mempan buat aku," sombong Hart, "dagingku seperti perisai yang lindungi badanku."

Demi melihat wajah King, Kenshiro segera bertanya, "Shin! Di mana Yulia?" Ternyata King alias Shin adalah saudara tiri Kenshiro. Setahun yang lalu ketika guru Kenshiro meninggal, Shin memaksa Yulia, tunangan Kenshiro, untuk pergi dengannya. Waktu itu Kenshiro tidak berdaya menghadapi Tinju Bintang Selatan Shin. "Kalau kau bunuh Kenshiro, aku juga akan mati," ancam Yulia. Tetapi Shin punya

akal lain, ia menyiksa Kenshiro (karena itulah ada 7 lubang bekas luka di dada Kenshiro) sampai Yulia berjanji untuk mengikutinya seumur hidup. Sebelum pergi Shin masih sempat mengejek Ken, "Lihat tuh, hati cewek cepat berubah."

Kembali ke masa kini, tiba-tiba Yulia dibunuh Shin di depan Kenshiro, "Kini, sekalipun kamu menang, Yulia tidak bisa kamu dapatkan kembali." Setelah Kenshiro menang baru ia sadar bahwa Yulia yang "dibunuh" Shin cuma boneka. "Setelah berpisah denganmu," kata Shin sambil sekarat, "aku berusaha mendapatkan hatinya dengan segala cara. Perhiasan, pakaian... Tapi ia tidak tergerak. Akhirnya aku memberikan hadiah terbesar, seluruh kota Cross ini untuk diaturnya sesuka hati." Ternyata Yulia semakin sedih karena Shin jadi banyak membunuh, sehingga ia bunuh diri. Akhirnya Shin bunuh diri juga dengan cara yang sama, karena ia "tidak mau mati di tangan Kenshiro."

Penutupan bab 1. Kenshiro membuatkan makam untuk Shin. "Kenapa?" tanya Pat. Kenshiro cuma menjawab singkat, "Karena kami mencintai mencintai wanita yang sama."

FIGHTING

Saran 1
Punch 4 kali lalu Kick
Lambungkan badan lawan dengan punch (Kotak) beruntun lalu kick (X). Bisa mulai dengan berlari juga.

Saran 2
Jurus Seratus Tendangan di Udara
Sangat penting untuk melawan musuh tertentu. Oncat lalu tekan Kotak + X.

Saran 3 
Pukulan back hand
Tekan tombol arah sebelum Kotak + X. Jurus ini lebih aman dan bisa di-gunakan terhadap anggota geng maupun boss

Saran 4 
Maju sambil Kick
Sangat berguna saat melawan boss yang tidak mau mendekat. Mirip Seratus Tendangan di Udara tapi celahnya lebih kecil. Lawan pasti akan jatuh, jangan dikejar karena kalau ketemu boss yang mempunyai serangan balik kilat.

Bab 1 Pengenalan Gaya 

Gunakan Bab 1 untuk membiasakan diri dengan gerakan karakter serta melatih basic skill, seperti mengincar saat musuh bersinar.

Hart
Hati-hati pada serangan balasan Hart. Hindari saat ia berpose begini atau gauge kecil (warna ungu) meningkat. Begitu perisai badannya selesai, langsung serang de-ngan jurus Seratus Tendangan.

Shin 
Shin berbahaya bila menyerang sambil berlari, jangkauannya pun panjang. Kalau mau aman, sambil lari tekan X untuk side kick dan ulangi begitu ia berdiri. Atau lari + Kotak lalu Kotak lagi.

Bab 2 Perwujudan Monster 

Kenshiro semakin banyak menjatuhkan geng dan semakin terkenal. Pada suatu hari muncul Rin dan adik Bat bernama Taki. Mereka menceritakan bahwa hanya anak-anak terlantar dan seorang nenek yang tersisa di desa asal Bat dan kini sumur di desa telah mengering. Kenshiro segera menawarkan bantuannya. Setibanya di desa Bat diomeli oleh si nenek yang dipanggilnya Baba (panggilan untuk nenek atau pengasuh anak, Red.). karena telah meninggalkan desa mereka, "Ngapain balik sekarang, anak bodoh?"

Setelah mendapatkan sumber air, Kenshiro meminta Baba mengasuh Rin dan Bat tapi Rin dan Bat memaksa untuk ikut serta. Mereka tidak tahu bahwa geng pimpinan Jackal telah mengincar sumber air baru itu. Sudah terlambat ketika Ken mendengar bunyi motor dan kembali ke desa. Baba terluka parah. Bat sangat sedih,

"Kenapa kamu melakukan itu?" ia memarahi Baba yang telah menggunakan badannya untuk melindungi anak-anak.

"Kamu anak yang baik," kata Baba, "Aku tahu bahwa kamu meninggalkan desa ini agar kami mempunyai lebih banyak makanan. Bahkan ketika masih di sini bukankah kamu diam-diam mengurangi jatah makanmu demi anak-anak yang lain."

Atas saran Kenshiro, Bat memanggil Baba, "Ibu" sebelum ia meninggal. (Agak aneh juga kenapa Kenshiro tidak menyembuhkan Baba dengan ilmunya.)

Jackal ternyata memang licik. Ia membiarkan tangan kanannya sendiri, Fox, dihajar Kenshiro. "Tangan kananku ya ini," katanya sambil mengangkat lengan kanannya. Gagal menghadang Kenshiro dengan pasukan motor, Jackal mengeluarkan monster raksasa, Devil, dari kurungan.

Devil sangat benci pada kegelapan, lugu, dan tidak ingat asal usulnya. "Aku adalah abangmu," kata Jackal pada Devil,"aku datang untuk membebaskan-mu. Ini nih (Kenshiro), orang yang ngurung kamu." Ketika Devil tumbang, Jackal segera berbalik menjilat Kenshiro sebagai juru selamat.

"Kamu monster berkulit manusia," komentar Kenshiro dingin.

Mini Game 

Ada 2 cabang cerita di Bab 1. Tergantung bisa enggaknya mengalahkan anggota geng King sebelum kakek yang membawa benih dibunuh. Kalau berhasil, Kenshiro akan bertarung sekali lagi melawan geng itu, seperti cerita asli. Gagal? Pintu kota Cross terkunci. Kamu akan main mini game sebagai Bat untuk membuka pintu dari dalam.

Bab 2 Pendek Padat 

Melawan Pasukan Motor 
Kenali timing yang tepat! Saat motor mendekat dari depan, lalu loncat (tombol O)...
dan tendang beruntun dengan Kotak + X. Karena selama menendang posisi badan berada di udara, kamu tidak akan kena hit.

Devil 
Selain combo, kamu hanya bisa mengandal-kan jurus langkah seribu (kabuuur) ke kanan-kiri. Kalau bisa hapalkan urutan combo.

Bab 3 Laki-laki Berbintang Selatan 

Kenshiro yang sedang mencari desa pengganti untuk tempat tinggal Pat dan anak-anak lain bertemu dengan wanita yang sangat mirip dengan Yulia. Namanya Mamiya. Desa yang dipimpin Mamiya membutuhkan bodyguard. Muncul pula Rei, bodyguard klan penjahat yang berbalik membela desa Mamiya sehingga menimbulkan kemarahan klan Kiba ini. Mereka lalu berusaha memancing penduduk dengan cara membunuh seorang remaja di depan desa. Rei menganggap Mamiya berhati dingin karena melarang penduduk untuk keluar menolong, tapi pendapatnya segera berubah begitu diberitahu bahwa remaja yang tewas itu adalah adik Mamiya, satu-satunya keluarganya yang tersisa.

Berikutnya Kiba menggunakan adik Rei untuk memaksa Rei bertarung sampai mati melawan Kenshiro. Untunglah Tinju Bintang Utara dan Bintang Selatan mempunyai kode dan ilmu rahasia yang memungkinkan mereka saling memulihkan tenaga. Menurut keterangan Airi, adik Rei, ia telah diculik dan dibutakan oleh seorang pria dengan 7 bekas luka di badannya. Kenshiro menyembuhkan mata Airi lalu menunjukkan bekas luka di badannya. Rei sangat kaget, Airi yang sudah sembuh pun ragu karena tidak pernah melihat wajah penculiknya yang selalu memaki topeng. Kenshiro meminta kesempatan pada Rei untuk membersihkan namanya.

Pria bertopeng itu adalah Jagi. Ia begitu membenci Kenshiro sampai-sampai anak kecil yang kebetulan matanya mirip Kenshiro pun disiksanya. Ia juga sengaja memperkenalkan dirinya sebagai Kenshiro.

Ketika Kenshiro tiba di tempat itu ia merasakan hawa pembunuhan yang sangat besar. Alangkah kagetnya ia ketika mengetahui bahwa hawa itu keluar dari bocah kecil yang pincang, saudara korban Jagi. "Rasa sakit dari panahmu," kata Kenshiro pada anak itu, "akan kusampaikan kepada tujuannya."

Kemarahan Kenshiro semakin besar ketika Jagi mengakui bahwa perbuatan jahat Shin terhadapYulia dan Kenshiro sebetulnya diprovokasi oleh Jagi sendiri. Empat pukulan terakhir dilayangkan Kenshiro, masing-masing atas nama Shin, Yulia, si anak kecil, dan Kenshiro sendiri. Oya, dalam pertemuan itu Jagi sempat membocorkan informasi bahwa 2 kakak seperguruan mereka, Rao dan Toki, masih hidup.

Bab 3 Kenshiro atau Rei? 

Keistimewaan bab ini adalah bisa memilih pemain, antara Kenshiro dengan Rei. Untuk melawan keluarga Kiba, Rei lebih efektif (tekan punch sekaligus kick). Sekalian mengenal gaya Rei karena ada adegan di bab lain yang harus menggunakan Rei. Kalau ngotot pakai Ken juga, gunakan back fist (Tombol arah + Kotak +X) untuk menghindari keroyokan. Pada saat Kenshiro harus melawan Rei, lebih baik pakai Ken. (Pakai siapapun gunakan Kotak + X.) Di paruh akhir, saat bertemu anak buah Jagi yang mem-punyai persenjataan, jangan lupa guard supaya tidak banyak kena damage.

Boss Kiba
Setelah ia jatuh, hampir mustahil langsung me-nyerangnya dari arah depan lagi. Rajin-rajin lari untuk menyerang dengan punch combo dari belakang.

Jagi
Kalau jatuh segera lari memutar. Untuk menjatuhkannya paling efektif dengan lari lalu punch combo.

Bab 4 Membuka Tragedi Lama 

Kenshiro mengatakan pada Rei bahwa ia ingin pergi mencari Toki. "Toki orang yang mulia dan tangguh." Ia minta tolong pada Rei untuk menjaga Pat dan Rin seandainya ia tidak bisa pulang dengan selamat. Rei menyanggupi, tapi berpesan, "Kembalilah dengan selamat, Ken."

Di markasnya, Toki menerima juara tinju kelas berat yang bersedia menjadi kelinci percobaan ilmu totok jari Bintang Utara demi mendapat makanan untuk desanya. Menurut Toki tinju sang juara akan menjadi lebih kuat. Hasilnya? Saksikan sendiri.

Kenshiro harus membuktikan kekuatannya pada anak buah Toki supaya bisa dipertemukan dengan kakak kesayangannya itu. Sementara itu Toki menerima pasien lain lagi, anak kecil yang sakit keras. "Kini anakmu tidak menderita lagi," kata Toki pada sang ibu, padahal anak itu dibunuhnya. Kenshiro yang melihat kejadian itu bertempur dengan Toki, akan tetapi Toki melukai si ibu untuk membuat Ken lengah.

"Kamu akan menjadi kelinci percobaanku yang sempurna," tawa Toki puas. Kenshiro betul-betul kecewa, "Apakah telah sebegitu jauh kamu jatuh dalam kejahatan!?"

Pada saat yang kritis itu tiba-tiba muncul Rei. "Kamu Amiba," katanya pada Toki, "Ngaku saja deh. Biar wajahmu diubah kayak apa, aku tetap kenal." Toki yang di hadapan Ken rupanya saudara seperguruan Rei, Amiba. Kenshiro kaget, tapi Amiba lebih kaget lagi melihat Kenshiro langsung perkasa lagi. Rupanya sejak tadi Kenshiro masih ngalah karena ingin memberi kesempatan pada "Toki".

Setelah episode itu Kenshiro yang mendapat informasi dari Mamiya tentang keberadaan Toki segera berangkat ke kota Cassandra. "Konon di tempat itu selalu terdengar "Suara hantu menangis". Siapa pun yang masuk tidak bisa keluar lagi." Hantu-hantu itu adalah korban kejahatan Wiggler dan Rao. Kedua penjaga pintu kota Kasandra yang berbalik mendukung Ken harus merelakan nyawa adik mereka yang disandera Wiggler dan nyawa mereka sendiri untuk mempertahankan pintu masuk penjara di Cassandra.

Kenshiro harus berpacu dengan waktu karena Wiggler sudah memerintahkan anak buahnya untuk membunuh Toki. Untungnya Toki juga bukan pria lemah. Bahkan karena sifatnya, musuh yang terkena ilmu Toki sebelum mati akan sempat merasa seperti di nirwana.

Di akhir bab ini Kenshiro sangat lega karena selain berhasil menolong Toki, "suara hantu yang menangis tidak terdengar lagi." Arwah mereka telah beristirahat dengan tenang kini.

Bab 4 Penuh Boss 

Tantangan pertama adalah adu panco, tekan keempat tombol secara runtut. Kalau menang adu ponco melawan Gyuki, lawan berikutnya adalah si boss kecil dan anak buahnya. Kalau kalah, melawan boss kecil dan Gyuki. Tampak susah, tapi sebetulnya asal si kecil tumbang, kamu sudah menang.

Melawan Amiba, kamu lebih baik menunggu dari jarak jauh karena tendangan loncatnya mempunyai jangkauan sangat jauh. Kalau mau main aman, tunggu saat ia mendekat lalu kombinasi lari + Kotak +X. Kalau mau keren dan cepat, keluarkan Seratus Tendangan di Udara. Per-hatikan bahwa pada pertarungan kedua gaya tempur Amiba berbeda (Tinju Selatannya keluar). Amiba juga bisa menghindari Seratus Tendangan di Udara.

Bab 5 Orang Terkuat di Akhir Abad 

Toki menceritakan pada Kenshiro tentang kejahatan saudara seperguruan mereka yang sulung, Rao, yang telah mengangkat dirinya sendiri sebagai Orang Terkuat di Akhir Abad, Raja Tinju. Kenshiro bertekad untuk membalaskan dendam orang-orang yang telah dibunuh Rao.

Ketika Kenshiro dan kawan-kawan singgah di sebuah desa untuk meminta air, mereka malah diserang anak buah Rao yang menyamar menjadi seorang nenek. Tapi Kenshiro malah sempat mengejeknya, "Emangnya ada nenek yang tampangnya kayak kamu begini."

Malam itu Toki menceritakan pada Mamiya tentang arti Yulia bagi Ken, Shin, Rao, dan dirinya sendiri. Saat itu Toki dan Mamiya melihat bintang kecil yang bersinar terang di sebelah Bintang Utara. Toki kaget karena bintang itu hanya bisa dilihat oleh orang yang akan meninggal.

Tiba-tiba mereka mendengar bahwa desa Mamiya telah diserang oleh pasukan Rao. Mereka bergegas pulang. Rei tiba duluan dan bertemu dengan Raja Tinju. Demi teman dan demi membalas budi Rin, Rei menantang Rao dan... kalah dalam 1 jurus saja. Ternyata Rei pun telah melihat bintang kematian itu.

Sebelum kejadian itu terjadi suatu perubahan penting pada diri Rei dan Airi. Semuanya diawali penolakan Rin untuk menjadi pengikut Rao biarpun diancam dipanggang hidup-hidup. Airi yang sadar bahwa selama ini ia menjadi titik kelemahan Rei meyakinkan Rei bahwa kini ia pun siap ikut bertempur. Rei menjadi tegar. "Adikku kini menentukan hidupnya sendiri. Kematiannya pun ia tentukan sendiri."

Kenshiro yang baru tiba dilarang Toki untuk melawan Rao. "Kamu dibutuhkan Rin dan semua orang di sini. Hanya kamulah yang bisa membuat air mata di zaman ini berubah menjadi wajah bahagia. Perhatikan pertempuranku, dan belajarlah."

Setelah Toki kalah, baru giliran Kenshiro. "Apakah kamu melihat bintang kecil itu?" tanya Rao pada Ken. "Tidak, emang kenapa?" Rao jadi keder. Di akhir pertempuran hidup dan mati yang berakhir seri, Rao dan Kenshiro mundur dan berpisah.

Tapi cerita babak ini ternyata belum selesai karena mereka mendapat informasi Mamiya telah diculik oleh Yuda, Bintang Selatan pengkhianat. Untuk menyelamatkan Mamiya, Rei meminta Toki menurunkan ilmunya agar umurnya bisa diperpanjang sedikit. Padahal, dengan itu Rei akan menanggung rasa sakit yang amat sangat.Oleh karena itu Rei menolak Mamiya menemaninya di saat ajal. "Ingat yang indah-indah saja tentang aku," gitu kira-kira pesannya Rei

Bab 5 Melawan Raja Tinju 

Kalau mau bermain sesuai cerita asli, kalahkan anak buah Raja Tinju dalam 100 detik di awal Bab ini. Kalian akan menemui bawahan Raja Tinju yang menyamar sebagai orang tua di rumah tempat Kenshiro, Toki, dan Mamiya meminta minum. Kalau kalah, episode itu diganti dengan tarung vs gerombolan Raja Tinju lagi, kali ini ada yang bisa menyemburkan api.

Saat Rei melawan Yuda, kamu bisa main aman dengan berlari memutarinya sambil sambil menekan Kotak + X. Kalau sisa energi cukup banyak, bisa berusaha memukul dengan punch dari jarak dekat (tempo harus bagus). Damagenya lebih banyak. Serangan loncat Rei kurang berguna di sini.

Komandan Wiggler 
Usahakan mempunyai jarak dekat dengan Wiggler supaya tidak digigit cambuknya. Untuk menghindari tubrukannya, lari ke samping. Kesempatan terbaik adalah setelah ia menyerang, langsung keluarkan serangan beruntun seperti Seratus Tendangan.

Rao
Melawan Rao paling aman dengan menunggu, lalu saat ia lari mendekat tekan tombol arah + Kotak + X. Atau dengan Kotak + X (jadi serangan balasan kalau Toki, Seratus Tendangan kalau Kenshiro). Tekan segera kalau main sebagai Ken, agak lambat kalau sebagai Toki.

Bab 6 Kaisar Agung Sauzer 

Kenshiro memperoleh informasi tentang salah satu dari 6 Bintang Selatan, Sauzer. Menurut orang buta yang ditemuinya, Sauzer mengeksploitasi tenaga anak-anak untuk membangun makam raksasa. Sauzer menganggap dirinya penguasa yang telah diramalkan, ia mengangkat diri sebagai Kaisar Agung, dan meluaskan kekuasaannnya dengan kekerasan. Orang buta itu rupanya juga Bintang Selatan. Ia menantang Kenshiro, "Kini saatnya Bintang Selatan berhadapan dengan Bintang Utara." Akan tetapi baik Kenshiro maupun Bangau Putih Selatan yang bernama Shu ini tidak mengeluarkan jurus yang mematikan.

Ternyata Shu adalah sahabat Rei dan pemimpin gerakan bawah tanah untuk melawan Sauzer. Kenshiro juga baru tahu, Shu adalah orang yang dahulu pernah mengorbankan kedua matanya untuk menolongnya. "Dibanding-kan saat aku kehilangan cahaya dulu, kamu jauh lebih kuat, lebih ganas," puji Shu puas. Shu mengatakan bahwa ia telah menunggu-nunggu kedatangan Ken-shiro, orang yang dapat membawa kedamaian.

Di luar dugaan, ilmu Kenshiro tidak mempan pada Sauzer. Kenshiro yang baru sadarkan diri setelah terluka parah semakin menyesal ketika mendengar bahwa untuk menyelamatkannya putra Shu sampai mati oleh ledakan bom. Ketika Sauzer menyerang lagi, Shu menyuruh Bat dan Rin melarikan Kenshiro. "Aku telah membiusnya. Dengan kondisi badan seperti ini tidak ada gunanya ia maju."

Shu menyerahkan diri pada Sauzer sebagai ganti jaminan keselamatan pengikutnya. Tapi ternyata Sauzer bermain kata-kata. Ia membiarkan tawanan yang di depan mata, tapi memerintahkan pembasmian semua pengikut Shu yang lain. Teriakan frustasi Shu secara mistis membangunkan Kenshiro. "Air mata Bintang Kebajikan (Shu dan anaknya) memanggil Bintang Utara," katanya demi melihat mayat berserakan. Sebelum mati Shu berharap ia bisa melihat Ken sekali lagi saja.

Rao dan Toki juga datang untuk melawan Sauzer. Rao karena menganggap Sauzer saingannya, Toki karena ingin membantu Ken. Kenshiro melarang Toki dan Rao ikut campur dalam perkelahiannya melawan Sauzer, lagi pula ia sudah berhasil
menebak misteri kekebalan Sauzer. Letak jantung dan titik-titik darah Sauzer rupanya terbalik dengan manusia biasa. Kini barulah pertempuran sesungguhnya, Bintang Selatan vs. Bintang Utara Terkuat. Sauzer mengeluarkan ilmu simpanannya, Tinju Phoenix.

Bab 6 Ada Rute Rahasia

Melawan anak buah bisa menghabiskan energimu. Pada pertempuran ke-2 di terowongan air bawah tanah (setelah adegan berganti 1 kali) hancurkan pintu di sebelah kanan dalam terowongan air lalu masuk. Serang musuh merah di dalam untuk mengaktifkan abeshi system. Lakukan ini sebelum menghadapi musuh-musuhmu karena setelah ini kamu akan menghadapi lawan berat (Sauzer) untuk kedua kalinya dan membutuhkan energi maksimal.

Saat melawan Sauzer bisa juga menekan Kotak+X atau hanya Kotak sambil lari, tapi lebih yakin lagi kalau menunggu (dari jarak agak jauh) untuk menyerangnya tepat saat Sauzer menghambur mendekatimu.Jangan lupa perintah guard. Di lain pihak, tendangan kilat Shu bisa dihadapi dengan kick sederhana asal timingnya tepat. Umumnya serangan Shu melambungkan badan lawan ke udara disusul hit beruntun.

Bab 7 Jenderal Bintang Selatan Terakhir 

Di kuburan orang tua Toki. Kenshiro, Rin, dan Bat baru tahu bahwa Toki mempunyai seorang kakak, bahkan sudah disiapkan kuburan yang berdampingan untuk mereka. Melihat Rao ada di tempat itu juga, Toki berkata, "Tentulah arwah orang tua kita yang membuat kita bertemu di sini." Rao segera maklum, adiknya telah mengumumkan perang penentuan terakhir. Kedua saudara ini mempunyai berbagai alasan untuk bertempur. Ambisi Rao vs sifat welas asih Toki, janji masa kecil, dan keinginan untuk melebihi saudaranya.

Ketika Toki termakan oleh jurus simpanan Rao, Rao menyesali adiknya yang sejak dulu selalu berusaha mengikuti jejaknya, tapi "Mengapa tidak mempelajari ilmu yang tanpa belas kasihan? Akhirnya sifat murah hatimu mengakibatkan hilangnya nyawamu." Rao pun mencontohkan sikap tanpa-belas-kasihannya dengan melayangkan pukulan penutup tapi Toki bisa menahannya. Kata Toki,"Memang semua jejakmu aku ikut, termasuk jurus seperti ini pun. Tapi aku memegang sumpah tidak akan menggunakannya kecuali dalam perang terakhir melawanmu." Toki yang mempunyai banyak bakat memperlihatkan bintang kematian di langit di atas kepala Rao. Ilmu Toki bersifat lunak, ilmu Rao bersifat keras, tapi kali ini Toki bisa meladeni dengan ilmu keras.

Babak kedua dimenangkan Toki, tahu-tahu pukulan terakhirnya tidak mempan. Ternyata Toki telah menggunakan "doping" dengan menotok titik energi badannya yang lemah supaya bisa mengeluarkan jurus keras untuk waktu singkat. "Bukan aku yang mengambil nyawamu," kata Rao, "tapi penyakitmu." Tragis memang, karena Toki sebetulnya sangat berbakat. Rao menangis. Ia tahu bahwa Toki pun pasti sadar bahwa ilmu keras bo'ongan begitu tidak bisa mengalahkan dirinya. "Tapi kamu nekad menggunakan jurus ini. Sampai detik-detik terakhir pun, kamu tetap berusaha mendekati kakakmu ini. Dengan badanmu yang menjelang ajal pun kamu... Adikku yang malang."

Toki mengatakan bahwa ia tidak menyesal. Rao pun menimpali,"Ini air mata terakhir dalam masa hidupku ini. Selamat tinggal musuhku yang paling kuat, adik yang paling kucintai. Inilah tinju dari abangmu." Pukulan terakhir dilayangkan Rao. Kena?

Bab 7 Paling Sulit 

Mula-mula Toki harus melawan Rao dua kali. Ambil jarak jauh dan sat Rao mendekat keluarkan jurus tubrukan Toki (Kotak + X), bila berhasil susul dengan Kotak secara beruntun. Lakukan trik ini berulang kali. Kalau Rao tidak mau mendekat, kamu bisa berlari mendekatinya disusul kick biasa. Pola ini bisa diulangi saat tempur kedua kali, tapi harus lebih lincah karena sekarang Rao juga mengeluarkan jurus tubrukan. Saat Rao membelakangimu dekati ia (tak usah sambil menyerang) dan pada detik ia bebalik hajar dengan Kick berturut-turut.

Masalah selanjutnya adalah melawan pasukan bermotor dan pasukan tombak. Biasanya pemain terlalu terfokus pada pasukan motor sehingga tewas. Praktekkan trik yang sama dengan Bab 2 sambil menjaga posisi supaya tidak terjepit di bagian samping layar. Incar musuh berwarna merah untuk mendaptkan energi tambahan.

DIALOGUE MODE 

Barang baru nih dalam dunia game. Fungsinya untuk menukar-nukar dialog dan suara tokoh sesuka hati sehingga jadi adegan yang lucu-lucu. Pemain bisa memilih dari semua baris dialog di bab yang sudah tamat, misalnya Rao dan Kenshiro waktu mau berantem malah ngomongin air atau cuma saling berseru "Ken! Rao! Ken! Rao! Ken! Rao! Selamat tinggal adikku yang malang." Hasil utak-atik juga bisa disimpas di memory card. Tentu saja karena game ini masih berbahasa Jepang, fasilitas ini 99% bakal mubazir di sini. Tapi masih ada gunanya kok. Buat menonton movie game ini tanpa perlu main lagi, jadi kayak nonton anime. Boleh pilih-pilih adegan lagi. Caranya, setelah masuk Dialoue Mode, pilih baris pertama, pilih bab dan adegan, lalu pilih baris ke 2 menu.

EPILOGUE 

Setelah Bab 7 ada bab penutup. Menghadapi Rao 2 kali di sini sangat gampang, sehingga boleh dibilang ini babak bonus sambil menyaksikan akhir perjalanan Kenshiro dan orang-orang dicintainya. Rao akhirnya menyadari bahwa kekuatan Kenshiro, Yulia dan Fudo adalah perasaan kasih sayang. Seperti kata Kenshiro,"Di hatimu cuma ada dirimu sendiri, tapi di hatiku ada kamu kakakku, ada Yulia." Rao pun akhirnya merelakan Yulia untuk Kenshiro, walaupun nyawa Yulia tinggal beberapa tahun saja gara-gara dihajar Rao. Dasar!

Tidak ada komentar: